5 Daftar Film Horor Barat Terbaik 2024 yang Bisa Bikin Jantung Berdebar!

- 28 April 2024, 10:35 WIB
Ilustrasi film horor barat
Ilustrasi film horor barat /IMDb

KABAR GARUT - Film horor adalah genre yang telah menghibur dan mengganggu penonton selama bertahun-tahun. Dari kisah-kisah mengerikan hingga adegan-adegan yang membuat jantung berdebar, film horor memiliki cara unik untuk memancing reaksi emosional dari para penontonnya. Namun, apa sebenarnya yang membuat kita begitu terpesona dan terganggu oleh ketakutan yang dihadirkan dalam film horor?

Pertama-tama, film horor mengajak kita untuk melampaui batas kenyamanan kita. Film ini menghadirkan ketegangan dan kecemasan yang melampaui kehidupan sehari-hari kita, membawa kita ke dunia di luar kenyataan yang sering kali mencekam. Nah, dengan ini kabargarutcom telah merangkum beberapa film horor barat yang bisa bikin kamu merinding sampe ke bulukuduk:

Abigail

Kisah ini membawa kita ke dalam hidup seorang balerina muda yang diculik dan disekap di sebuah mansion yang aman. Namun, twist yang mengejutkan terjadi ketika para penculik menyadari bahwa mereka bukan mengawal seorang gadis biasa, melainkan seorang vampir muda yang siap membalas dendam.

Film ini menghadirkan ketegangan melalui aksi brutal sang anak vampir terlebih atmosfer mencekam yang dipastikan akan membuat penonton berpikir dua kali sebelum mematikan lampu saat menonton.

Imaginary

Film ini menggali teror psikologis yang tersembunyi di balik kepolosan sebuah boneka beruang. Jessica dan Alice, anak tirinya, menemukan boneka tersebut di rumah lama Jessica, yang kemudian membawa dampak mengerikan terhadap Alice. Boneka dengan rahasia kelam ini perlahan-lahan mengungkap sisi lain yang mengancam keselamatan mereka berdua. Persiapkan diri untuk serangkaian kejadian misterius yang akan membuatmu mempertanyakan setiap sudut rumahmu.

Out of Darkness

Ambil latar zaman Batu, film ini menyajikan cerita survival yang intens. Sebuah kelompok penjelajah menemukan diri mereka diburu oleh entitas misterius di tempat baru yang seharusnya menjadi rumah mereka. Dengan setting prasejarah yang jarang digunakan dalam film horor, "Out of Darkness" menjanjikan ketegangan yang unik, dengan kegelapan malam primitif yang selalu mengintai.

Double Blind

Dalam sebuah studi klinis yang salah, peserta termasuk Claire, harus berjuang untuk tetap terjaga atau menghadapi kematian. Klaustrofobia setting laboratorium ditambah dengan kegilaan dan paranoia yang dirasakan oleh karakter-karakternya menjadikan "Double Blind" sebagai rollercoaster emosi yang penuh dengan momen-momen yang bikin jantung berdebar.

Baca Juga: Sinopsis Film Moonfall: Nasib Umat Manusia Saat Bulan Mengancam Bumi

Winnie the Pooh: Blood and Honey 2

Mengambil karakter dari cerita anak-anak yang terkenal, film ini berubah menjadi narasi yang mengerikan. Pooh dan Piglet kembali, lebih brutal dari sebelumnya. Film ini menggali sisi gelap dari tokoh-tokoh yang biasanya dikenal ramah dan menyenangkan, memberikan twist yang baru dan segar pada horor karakter. Dengan aksi yang lebih keras dan kejam, sekuel ini dijamin akan membuat kamu berpikir ulang tentang karakter kartun favoritmu.

Halaman:

Editor: Ilham Fauzan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x