10 Motor Matic Terbaik 2024 di Indonesia, Harga Murah, Komunitasnya Banyak!

- 25 Mei 2024, 19:00 WIB
Peugeot Django Evo
Peugeot Django Evo /Felix Tendeken/

Motor ini dilengkapi fitur AGC Starter, Idling Stop System, all-LED lighting, dan lampu hazard. Sayangnya, harga yang mahal membuatnya kurang populer di pasaran.

3. Honda Vario 150

Modifikasi ringan Honda Vario 150
Modifikasi ringan Honda Vario 150

Honda Vario 150 memiliki mesin 150 cc yang ramah lingkungan dan hemat bahan bakar. Mesin ini mampu mengeluarkan tenaga sebesar 9.3 kW pada 8500 RPM dan torsi mencapai 12.8 Nm pada 5000 RPM.

Teknologi PGM-FI dan Idling Stop System membuat konsumsi bahan bakar semakin irit. Kecepatan maksimalnya mencapai 102 km/jam dan bisa berakselerasi dari 0-200 m dalam waktu 11.94 detik.

4. Yamaha NMAX

Tertarik pada Yamaha NMAX 2020? Jangan Gegabah! Simak Baik-baik Performa, Fitur, dan Harganya
Tertarik pada Yamaha NMAX 2020? Jangan Gegabah! Simak Baik-baik Performa, Fitur, dan Harganya dealeryamaha.co.id

Yamaha NMAX adalah salah satu motor matic yang sangat disukai di Indonesia. Motor ini memiliki mesin 155 cc dengan teknologi Blue Core dan VVA yang membuat performa dan tarikan mesin lebih bertenaga.

Tersedia dua varian yaitu ABS dan non-ABS. NMAX juga dilengkapi speedometer full digital dan lampu depan LED. Mesin ini bisa mengeluarkan tenaga sebesar 11.1 kW pada 8000 RPM dan torsi mencapai 14.4 Nm pada 6000 RPM.

5. Yamaha Aerox 155

Yamaha Aerox 155
Yamaha Aerox 155

Yamaha Aerox 155 dirancang sebagai sebuah Maxi Skuter dengan desain yang sporty. Tersedia tiga varian berbeda yang mempengaruhi fitur-fitur Aerox 155. Varian tertinggi, Aerox 155 S Version, dilengkapi sistem pengereman ABS dan sistem penguncian Keyless.

Semua varian mengusung mesin 155 cc yang dilengkapi teknologi VVA dan Blue Core, menghasilkan tenaga sebesar 11.0 kW pada 8000 RPM dan torsi mencapai 13.8 Nm pada 6250 RPM.

Halaman:

Editor: Ilham Fauzan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah