Rekomendasi 10 Tempat Makan Enak di Garut: Bisa Bikin Kamu Nambah Lagi dan Lagi....!

- 23 Mei 2024, 09:16 WIB
Menu makan khas Sunda
Menu makan khas Sunda /Instagram /@kampungmuarasundaresto

6. Rumah Makan Khas Sunda Cibiuk

Rumah Makan Khas Sunda Cibiuk, berlokasi di Jalan Otista No. 321, Pananjung, menyajikan nasi liwet dengan lauk seperti ayam, jengkol, tempe, tahu, udang asam manis, dan sambal cibiuk. Harga mulai dari Rp28.000.

7. Rumah Makan Sugema

Mengusung konsep anyaman rotan, Rumah Makan Sugema menawarkan suasana khas Sunda. Berlokasi di Jalan Suherman, Tarogong Kidul, harga makanan per paket mulai dari Rp18.000. Buka dari pukul 09.00-21.00.

8. Rumah Makan Sari Cobek Cangkuang

Restoran ini menawarkan suasana makan di gazebo dengan kolam di bawahnya. Menu utamanya adalah nasi liwet dan gurame cobek. Terletak di daerah Cangkuang, Kecamatan Leles, harga makanan mulai dari Rp25.000. Buka dari pukul 09.00-18.00.

9. Sate Maranggi Pa' Nur

Sate Maranggi Pa' Nur terkenal dengan rasa yang lezat dan unik. Terletak di Jalan Raya Samarang No. 119, Sukagalih, warung sate ini buka setiap hari dari pukul 11.00-22.00 dengan harga seporsi Rp40.000.

10. Rumah Makan Saung Cikenceh

Tempat ini ideal untuk dikunjungi bersama keluarga besar karena memiliki area yang cukup luas. Menu andalannya antara lain nasi liwet, tumis kangkung, dan karedok, yang dapat dinikmati dengan minuman seperti bajigur, kopi susu, dan jeruk jahe.

Restoran ini berlokasi di Jalan Cikuray Nomor 21-25, Kelurahan Regol, Kota Garut. Jam operasionalnya dari pukul 07.45 hingga 21.15 WIB.

Itulah tempat makan enak di Garut yang bisa Anda pilih saat berkunjung ke Kota Dodol Garut yang memiliki cita rasa khas yang bisa membuat Anda ketagihan untuk berkunjung lagi.***

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini