10 Mobil Terbaru yang Akan Menggebrak Pasar Indonesia di 2024, Harga Mulai Rp200 Jutaan!

- 26 Mei 2024, 13:00 WIB
Toyota Corolla Cross GR Sport di IIMS 2023.
Toyota Corolla Cross GR Sport di IIMS 2023. /Pikiran Rakyat/Alza Ahdira/

Bingo EV dibekali dengan motor listrik yang menghasilkan tenaga sebesar 68 hp dan torsi 140 Nm, cukup untuk memberikan performa yang lincah dan efisien.

Jarak tempuh baterai mencapai 200 km dengan sekali pengisian, ideal untuk perjalanan harian. Interiornya dirancang dengan fokus pada kenyamanan dan fungsionalitas, dilengkapi dengan layar sentuh infotainment, konektivitas smartphone, dan sistem audio berkualitas.

Fitur keselamatan juga tidak kalah penting, dengan adanya teknologi seperti ABS, EBD, dan sistem kontrol traksi. Mengenai harga, Wuling Bingo EV diperkirakan akan dijual pada kisaran Rp 200 juta hingga Rp 250 juta.

5.Chery Tiggo 4 Pro

Cherry Tiggo 4 Pro
Cherry Tiggo 4 Pro

Dua tahun lalu ketika Chery mengumumkan kembali ke Indonesia, mereka memperkenalkan Tiggo 4 Pro. Model tersebut diperkenalkan bersama dengan dua produk lainnya yakni Tiggo 7 Pro dan 8 Pro.

Dari segi tampilan, kendaraan ini membawa ciri khas desain Chery dengan tampilan yang tegas dan grille yang menarik perhatian.

Dimensinya dirancang secara kompak untuk memenuhi kebutuhan penggunaan di area perkotaan. Chery Tiggo 4 Pro yang diperkenalkan di GIIAS pada waktu itu mengusung mesin turbo 1500 CC 4 silinder menghasilkan daya sebesar 155 daya kuda dan torsi puncak 220 Nm.

Spesifikasi tersebut dialirkan ke roda depan melalui transmisi CVT. Dalam hal teknologi, pabrikan telah melengkapinya dengan beragam fitur modern termasuk layar hiburan sentuh yang dapat terhubung dengan aplikasi Apple CarPlay dan Android Auto, soket pengisian daya, serta mode berkendara ganda.

Tak hanya itu, berbagai fitur keselamatan juga tersedia seperti cruise control, tombol rem parkir elektrik, dan auto brake hold, sistem TPMS, serta berbagai fitur lainnya. Mengenai harga, SUV compact ini kemungkinan akan dibanderol pada rentang Rp 320 juta hingga Rp 330 jutaan, sementara untuk varian terendahnya bisa dimiliki dengan banderol harga Rp 300 juta.

6.Neta U

Tangkapan Layar

Halaman:

Editor: Ilham Fauzan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini