Jelang Putusan MK, Ratusan Warga Garut Bergerak ke Jakarta

- 21 April 2024, 20:49 WIB
Masyarakat Garut yang tergabung dalam Aliansi Peduli Indonesia (API) Garut berkumpul sebelum persiapan pemberangkatan ke Jakarta, Minggu, 21 April 2024.
Masyarakat Garut yang tergabung dalam Aliansi Peduli Indonesia (API) Garut berkumpul sebelum persiapan pemberangkatan ke Jakarta, Minggu, 21 April 2024. /Dok. API Garut/

KABAR GARUT - Menjelang pembacaan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) tentang ketetapan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) yang diagendakan Senin, 22 April 2024, ratusan warga Garut bergerak ke Jakarta. Keberangkatan ratusan warga yang tergabung dalam Aliansi Perubahan Indonesia (API) Garut ke Jakarta bertujuan untuk memberikan dukungan kepada MK agar bisa mengambil keputusan tanpa intervensi pihak lain.

Sekretaris API Garut, Alimudin Garbiz, menyebutkan jumlah warga yang berangkat ke Jakarta ada sekitar 300 orang. Mereka berangkat secara bertahap mulai Minggu siang hingga Minggu malam.

Pada pemberangkatan terakhir yang dilaksanakan Minggu malam, tutur Alimudin, ada tiga bus yang siap berangkat. Sebelumnya juga telah diberangkatkan beberapa bus pada Minggu siang.

Baca Juga: Musim Mudik Lebaran 2024 Kasus Kecelakaan Lalu Lintas di Garut Turun Tapi Nilai Kerugian Materi Naik

"Tiga unit bus yang akan diberangkatkan malam ini, 1 di antaranya disediakan oleh API. Sedangkan yang dua unit lainnya disediakan oleh simpul lain yang mendukung gerakan perubahan", ujar Alimudin.

Selain menggunakan bus, imbuhnya, ada juga warga yang memilih menggunakan kendaraan umum untuk pergi ke Jakarta. Antusias warga Garut untuk ikut bergerak ke Jakarta guna mendukung perubahan dengan mendatangi MK sangat besar.

Menurut Alimudin, ratusan warga Garut menyempatkan datang ke Jakarta untuk memberikan support kepada Hakim MK agar memutuskan PHPU secara objektif. Itu karena menurutnya kaitan dengan Pilpres 2024 berbagai kecurangan sudah terungkap faktanya di persidangan.

Baca Juga: Ditertibkan, PKL Pengkolan dan Sekitarnya Disediakan Tempat Relokasi Sementara

Kecurangan yang terjadi dalam pemilu beberapa waktu lalu menurut Alimudin sudah sangat nyata dan benar-benar ada. Oleh karenanya warga Garut yang memiliki kepedulian beramai-ramai bergerak ke Jakarta untuk untuk mengingatkan para Hakim MK agar tidak merasa terbebani dan terintervensi oleh para penguasa yang ada di balik kekacauan dalam pelaksanaan pemilu.

Halaman:

Editor: Aep Hendy


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x