Sebanyak 39 Korban Bencana Longsor dan Gempa di Garut Dapat Bantuan dari PNM

- 31 Mei 2024, 16:10 WIB
Sebanyak 39 nasabah Mekaar yang menjadi korban bencana longsor dan gempa bumi di Kabupaten Garut mendapatkan bantuan dari PNM Peduli melalui PNM Garut.
Sebanyak 39 nasabah Mekaar yang menjadi korban bencana longsor dan gempa bumi di Kabupaten Garut mendapatkan bantuan dari PNM Peduli melalui PNM Garut. /Kabargarut.com/Dok. PNM Garut

KABAR GARUT - Sejumlah bencana alam beberapa waktu lalu terjadi di wilayah Kabupaten Garut. Akibatnya, puluhan kepala keluarga (KK) terdampak dan beberapa di antaranya rumahnya mengalami kerusakan.

Hal ini menjadi perhatian PT Permodalan Nasional Madani (PNM). Bantuan pun kemudian disalurkan untuk membantu meringankan penderitaan para korban bencana alam di Garut.

Pimpinan Cabang PNM Garut, Ramadhan Firmansyah, menyebutkan PNM Peduli melalui PNM Garut melakukan verifikasi dan identifikasi menyusul kejadian bencana alam tanah longsor di Kecamatan Banjarwangi dan gempa bumi di wilayah Garut. Hasilnya, diketahui sejumlah korban ternyata merupakan nasabah Mekaar.

Baca Juga: Angka Stunting Naik, Pemkab Garut Targetkan Prevalensi Turun di Bawah 14%

“Kami memperoleh laporan dari petugas Unit Mekaar di lapangan terutama yang bertugas di are Garut 1 dan Garut 2. Akibat bencana tanah longsor di Banjarwangi dan gempa bumi di Garut, ada 39 nasabah yang rumahnya terdampak", ucap Ramadhan, Jumat, 31 Mei 2024.

Disampaikan Ramadhan, pihak PNM turut prihatin atas musibah yang menimpa warga Garut termasuk para nasabah Mekaar. Rumah mereka banyak yang mengalami kerusakan berat sehingga mereka mengalami kerugian materi yang cukup besar.

Berdasarkan laporan, tuturnya, bahkan ada sejumlah nasabah yang terpaksa harus mengosongkan rumahnya dan mengungsi ke rumah saudaranya. Hal ini dikarenakan kondisi rumah mereka yang tidak lagi aman untuk ditempati akibat kerusakannya yang parah serta adanya ancaman bencana susulan.

Baca Juga: Rentan Terjadi Kecurangan, Sat Reskrim Polres Garut Pantau Pengisian dan Pendistribusian LPG Subsidi

“Bantuan dari PNM Peduli diberikan kepada 36 nasabah PNM Unit Mekaar Banjarwangi yang terdampak bencana tanah longsor. Selain itu ada juga di Unit Mekaar Cibalong sebanyak 1 nasabah karena gempa bumi dan Unit Mekaar Pakenjeng sebanyak 2 nasabah karena gempa bumi”, katanya.

Halaman:

Editor: Aep Hendy


Tags

Artikel Pilihan

Terkini