Dari Ketinggian Perkebunan Teh: Wayang Windu Panenjoan Pangalengan, Suguhkan Keindahan Alam Menakjubkan

- 16 Januari 2024, 08:03 WIB
Objek wisata Wayang Windu Panenjoan, terletak di Kebun Teh Kertamanah
Objek wisata Wayang Windu Panenjoan, terletak di Kebun Teh Kertamanah /Instagram/@pueputri

KABAR GARUT - Dianugeri Tuhan pemandangan alam yang menakjubkan, pegunungan yang menghadirkan udara sejuk dan perkebunan teh yang subur menghampar luas bak permadani, kawasan wisata Pangalengan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat telah menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke sana.

Di tengah beragam pesona alam yang dimiliki Pangalengan, Wayang Windu Panenjoan sebagai destinasi wisata yang tengah menjadi viral di media sosial patut Anda kunjungi.

Objek wisata Wayang Windu Panenjoan, terletak di Kebun Teh Kertamanah dengan luas mencapai 13 hektare berada di ketinggian 1.800 meter di atas permukaan laut.

Baca Juga: Destinasi Wisata Sejarah, Fort Belgica: Saksi Bisu Jejak Bangsa Portugis di Pulau Naira Maluku

Tempat ini dibangun pada November 2019 dengan konsep wisata alam yang ramah di kantong, dapat dijangkau oleh semua kalangan, dan menawarkan pengalaman wisata di ketinggian yang menakjubkan.

Sesuai dengan nama tempatnya yaitu Wayang Windu Panenjoan. Panenjoan sendiri berasal dari kata bahasa Sunda yang artinya tempat melihat.

Memandangi panorama alam dari sebuah titik ketinggian menjadi salah satu aktivitas menyenangkan untuk dilakukan.

Pemandangan berupa pegunungan, persawahan, dan perbukitan selalu membuat decak kagum dan menjadi pengalaman tersendiri yang tidak mudah untuk dilupakan.

Baca Juga: Menikmati Pesona Alam Curug Cikanteh Sukabumi: Kuy Inilah Lokasi, Jam Buka, Harga Tiket, dan Fasilitasnya

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah