Hujan Deras dan Anging Kencang di Ciamis, Pohon Kelapa Tumbang Timpa 2 Rumah di Dusun Kondang, Sukadana

- 26 Januari 2024, 23:47 WIB
Dua rumah di Dusun Cikondang, RT 05, RW 05, Desa Bunter, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, tertimpa pohon kelapa yang tumbang akibat hujan deras disertai angin kencang, Kamis 25 januari 2024
Dua rumah di Dusun Cikondang, RT 05, RW 05, Desa Bunter, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, tertimpa pohon kelapa yang tumbang akibat hujan deras disertai angin kencang, Kamis 25 januari 2024 /Kabar Priangan.com/Dok

KABAR GARUT - Musibah melanda Dusun Cikondang, RT 05, RW 05, Desa Bunter, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Dua rumah berukuran 12x6 meter milik Darso danTaswa mengalami kerusakan serius pada bagian atapnya akibat tertimpa pohon kelapa yang tumbang.

Kejadian ini terjadi pada hari Kamis, 25 Januari 2024, sekitar Pukul 15.00 WIB, ketika hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Sukadana.

Dimas Adrianto, anggota FK Tagana Kabupaten Ciamis, menjelaskan bahwa kecelakaan ini
tidak mengakibatkan korban jiwa atau luka-luka.

Baca Juga: Truk Tangki Bermuatan Tepung Beton Tabrak 4 Mobil dan Warung di Sumedang, 1 Orang Tewas

"Namun rumah Darso dan Taswa mengalami kerusakan yang ditimbulkan oleh pohon kelapa yang tumbang. Kerugian material akibat peristiwa tersebut diperkirakan mencapai Rp15 juta," ujar Dimas, Jumat 26 januari 2024.

Menanggapi kejadian ini, Dimas Adrianto menyatakan bahwa relawan dari Tagana Kabupaten
Ciamis segera merespons dengan melakukan penanganan darurat. Mereka memotong pohon
kelapa yang tumbang dan membersihkan puing-puing material bangunan rumah.

Proses ini dilakukan secara bergotong royong bersama warga masyarakat setempat. Selain
Tagana, partisipasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Pemerintah Desa
Sukadana, Pemerintah Desa Bunter, Babinsa, Babinmas, dan Relawan MDMC Ciamis juga
turut membantu dalam penanganan bencana ini.

Baca Juga: Aksi Premanisme di Garut Masih Marak, Kapolres Garut Instruksikan Jajarannya Lakukan Pemberantas

Dimas berharap agar masyarakat tetap waspada terhadap potensi pohon tumbang, terutama
pada musim hujan yang sering disertai angin kencang di beberapa wilayah Kabupaten Ciamis. Imbauan ini diberikan untuk meningkatkan kesadaran akan potensi bahaya dan mendorong langkah-langkah pencegahan yang tepat.

Meskipun kejadian ini membawa dampak material yang cukup besar, respons cepat dan
sinergi antara pihak terkait serta partisipasi aktif masyarakat dapat menjadi contoh
kolaborasi yang efektif dalam mengatasi musibah bencana alam.***

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini