10 Jenis Makanan Pemicu Kolesterol Tinggi, Apa Saja? Simak Ulasannya

- 14 Mei 2024, 19:10 WIB
Ilustrasi kuning telur
Ilustrasi kuning telur /Pixabay/

KABAR GARUT - Apakah Anda tahu bahwa sekitar 30% dari kolesterol dalam tubuh kita
berasal dari makanan yang kita konsumsi?

Kolesterol, meskipun penting dalam produksi hormon dan pencernaan vitamin, dapat menjadi masalah jika berlebihan.

Bagi mereka yang memiliki kolesterol tinggi, penting untuk menerapkan pantangan makanan
sehari-hari untuk menjaga kesehatan tubuh dan mengontrol kolesterol.

Berikut penjelasan dr. Saddam Ismail dirangkum Kabar Garut. com dari Chanel YouTube resminya @SaddamIsmail:

Pentingnya Mengendalikan Kolesterol

Tubuh manusia memproduksi kolesterol melalui hati untuk berbagai fungsi penting, seperti
pembentukan hormon dan penyerapan vitamin.

Namun, kelebihan kolesterol dapat berdampak negatif pada kesehatan, meningkatkan risiko
penyakit jantung dan gangguan sirkulasi darah.

Pantangan Makanan untuk Kolesterol Tinggi

1. Gorengan

Makanan yang digoreng dalam minyak atau margarin tinggi lemak dapat meningkatkan
kolesterol. Sebaiknya, batasi konsumsi gorengan dan pilih alternatif seperti makanan
dikukus, direbus, atau dipanggang.

2. Lemak Jenuh

Makanan yang tinggi lemak jenuh seperti santan, daging olahan, dan minyak kelapa sawit
dapat meningkatkan kolesterol. Gantilah dengan makanan yang mengandung lemak tak jenuh, seperti minyak zaitun.

3. Jeroan

Meskipun lezat, jeroan seperti hati dan usus dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat.
Hindari konsumsi berlebihan jeroan dan prioritaskan makanan sumber protein lainnya.

4. Kulit Hewan

Kulit hewan mengandung lemak jenuh tinggi yang dapat memperburuk kolesterol. Hindari
konsumsi kulit ayam, sapi, atau jenis lainnya.

Halaman:

Editor: Sep Sobar

Sumber: YouTube @Saddam Ismail


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah